Generasi Muda Desa Negarabatin Jadi Garda Depan Pelestarian Adat Sungkai Bunga Mayang

Redaksi MRI
174 Views
1 Min Read

RILIS INDONESIA.Com – Lampung Utara, Kamis 10 April 2025 – Generasi muda di Desa Negarabatin, Kecamatan Sungkai Utara, menunjukkan komitmen kuat dalam melestarikan adat istiadat Sungkai Bunga Mayang. Langkah ini menjadi bentuk nyata penghormatan terhadap kekayaan budaya Lampung yang sarat nilai dan makna.

Melalui berbagai kegiatan seperti pendokumentasian, sosialisasi, hingga penyebarluasan informasi lewat media sosial dan kegiatan komunitas,

generasi muda ini memainkan peran penting sebagai penghubung antara tradisi leluhur dan era modern. Mereka tidak hanya mencatat sejarah, tetapi juga menghidupkannya kembali agar tidak terlupakan oleh zaman.

“Sebagai generasi muda, kami merasa memiliki tanggung jawab untuk menjaga dan mengenalkan adat budaya Lampung, khususnya Sungkai Bunga Mayang, kepada masyarakat luas,” ujar salah satu Tokoh Pemuda setempat.

Pelestarian ini meliputi berbagai kegiatan adat seperti upacara tradisional, seni tari, hingga warisan kuliner khas yang menjadi identitas masyarakat Sungkai.

Harapannya, langkah ini bisa membangkitkan kesadaran kolektif akan pentingnya menjaga jati diri budaya daerah di tengah arus globalisasi.Moderen ( * )

Share This Article
Tidak ada komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *